cover
Contact Name
Natalia Rosalina Rawa
Contact Email
nataliarosalinarawa@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.jipcb@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. ngada,
Nusa tenggara timur
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti
Published by STKIP Citra Bakti
ISSN : 23555106     EISSN : 26206641     DOI : https://doi.org/10.38048/jipcb
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti merupakan salah satu jurnal yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Ruang lingkup dan fokus publikasi pada bidang pendidikan, pembelajaran, media pembelajaran, TIK dalam pendidikan dan pembelajaran, manajemen pendidikan, pendidikan dasar, pendidikan anak usia dini, pendidikan luar biasa.
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2018)" : 10 Documents clear
PENDIDIKAN BERKUALITAS DAN BERKELANJUTAN DI ERA PEMBELAJARAN ABAD 21 Dek Ngurah Laba Laksana
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Masalah yang terjadi sekarang di Indonesia adalah, pemerataan dan akses pendidikan. Kualitas pendidikan dilihat dari sejauhmana SDM mampu menghidupi kebutuhannya. Dengan berbagai permasalahn yang terjadi, perlu diberikan solusi bagaimana menghasil pendidikan yang berkualitas dan merata. Dalam kajian ini, diberikan tiga solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Fasilitas pembelajaran, tidak bisa dimaknai sempit sebagai sarana dan prasarana belajar saja. Tapi bagaimana guru dan kurikulum dapat memfasilitasi pebelajar untuk belajar. 2) Strategi yang ditawarkan adalah pemerataan fasilitas belajar untuk setiap satuan pendidikan tanpa terkecuali. 3) Guru harus mendapatkan fasilitas untuk mengembangkan profesinya secara merata dan berkelanjutan.
PENGEMBANGAN MEDIA BUKU CERITA BERGAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERCERITA DAN PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK USIA DINI DI TK MARIA VIRGO KABUPATEN ENDE Elisabeth Tantiana Ngura
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi mengenai (1) mengenai kelayakan (2) efektifitas dari penggunaan media buku cerita bergambar untuk meningkatkan kemampuan bercerita dan perkembangan sosial anak usia dini di TK Maria Virgo Kabupaten Ende. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pengembangan ADDIE. Tahapan dalam proses penelitian ini meliputi (1) Analisis (2) Desain (3) Development (4) Implementasi dan (5) Evaluasi. Untuk menentukan uji kelayakan dan keefektifitasan dari produk media buku cerita bergambar adalah melalui uji ahli, uji perorangan, uji kelompok kecil dan uji lapangan (uji kelompok besar). Penelitian ini menggunakan jenis Quasi Eksperimen tipe Nonequivalent Control Group Design. Hasil penelitian diperoleh bahwa setelah dilakukan uji ahli, uji perorangan dan uji kelompok kecil, media buku cerita bergambar dinyatakan layak untuk digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektifitas media buku cerita bergambar dapat meningkatkan kemampuan bercerita dan sosial anak usia dini di kelompok A. Dari hasil analisis data memperoleh nilai signifikasi 0,000 < 0,005 maka H0 ditolak. Dengan demikian dapat dikatakan ada perbedaan perlakuan antara kelas eksperimen dan kontrol. Perbedaan tersebut membuktikan bahwa dengan menggunakan media buku cerita bergambar yang dikembangkan dapat meningkatkan kemampuan bercerita dan sosial anak usia dini di TK Maria Virgo. Berdasarkan hasil analisis data yang dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa media buku cerita bergambar layak dan efektif untuk meningkatkan kemampuan bercerita dan perkembangan sosial anak.
PROFIL MOTIVASI BERPRESTASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MUSIK STKIP CITRA BAKTI PERIODE 2016/2017 Ferdinandus Bate Dopo
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi berprestasi mahasiswa pendidikan musik STKIP Citra Bakti. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Responden dalam penelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikan musik STKIP Citra Bakti periode 2016/2017 yang berjumlah 19 0rang. Instrumen yang digunakan adalah angket motivasi berprestasi mahasiswa. Data angket responden berbentuk kuantitatif dan dianalisis dengan pendekatan kuantitatif mengacu pada skala Likert. Dari hasil penelitian diperoleh data rata-rata tingkat motivasi mahasiswa berada pada kategori sedang.
MANAJEMEN PEMBINAAN OLAHRAGA ATLETIK LARI JARAK JAUH 10.000 METER PADA PERSATUAN ATLETIK SELURUH INDONESIA (PASI) PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR TAHUN 2017 Yanuarius Ricardus Natal
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan manajemen pembinaan olahraga atletik lari jarak jauh 10.000 meter pada persatuan atletik seluruh indonesia (PASI) Provinsi Nusa Tenggara Timur tahun 2017. Penelitian ini dilakukan di PASI provinsi NTT Tenggara Timur dengan mengamati serta menelusuri kegiatan latihan serta aktifitas kerja dari organisasi PASI NTT. Subjek dalam penelitian ini adalah atlet, pelatih, pengurus PASI, mantan atlet, mantan pelatih, mantan pengurus PASI serta stake holders yang berkaitan dengan proses latihan serta kerja dari organisasi PASI itu sendiri. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan naturalistik. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni berupa observasi, wawancara mendalam dan dokumen pencatatan. Teknik validitas yang digunakan adalah trianggulasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis model interaktif melalui tiga komponen yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil dari penelitian ini adalah Pelaksanaan manajemen pembinaan olahraga atletik lari jarak jauh 10.000 meter pada PASI di provinsi NTT tahun 2017 dalam implementasinya terdiri atas pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen yang terdiri dari fungsi perencanaan, organizing, actuating, controlling dan evaluating, meski prosesnya sudah terlaksana namun masih terdapat kekurangan-kekurangan yang membutuhkan pembenahan-pembenahan dari aspek administrasi maupun teknis lapangan.
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR KIMIA UMUM BERBASIS TIK UNTUK MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN IPA Ngurah Mahendra Dinatha
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas bahan ajar kimia umum berbasis TIK. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Penelitian ini dilakukan di STKIP Citra Bakti, Kabupaten Ngada, NTT. Jumlah subjek penelitian adalah 10 orang mahasiswa program studi pendidikan IPA. Pengumpulan data untuk mengukur kualitas bahan ajar kimia umum berbasis TIK menggunakan kuesioner. Data dianalisis secara deskriptif dengan mengacu pada skala teoretik. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kualitas bahan ajar kimia umum berbasis TIK dikatakan dalam kategori “sangat baik”.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL DI KELAS X SISWA SMK Maria Editha Bela
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses dan menghasilkan perangkat pembelajaran kontekstual untuk materi sistem persamaan linear dua variabel yang berkualitas baik serta untuk mengetahui keefektifan pembelajaran kontekstual untuk materi sistem persamaan linear dua variabel. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan yaitu RPP, LKS dan THB. Model pengembangan perangkat pembelajaran yang digunakan adalah model 4-D dari Thiagarajan (1974) yang dimodifikasi menjadi 3-D tanpa tahap penyebaran (dissemminate). Untuk menghasilkan perangkat pembelajaran kontekstual untuk materi sistem persamaan linear dua variabel yang baik, maka dilakukan validasi terhadap perangkat pembelajaran dan uji coba pembelajaran guna mengetahui kepraktisan dan keefektifan perangkat pembelajaran. Dari hasil validasi oleh para validator memperoleh hasil dalam kategori minimal baik, sedangkan butir soal yang disusun telah memenuhi kriteria valid dengan nilai ≥ 0,42 reliabel dengan nilai 0,612 dan nilai sensitivitas setiap butir tes ≥ 0,43. Untuk mengetahui keefektifan pembelajaran kontekstual, dilaksanakan implementasi untuk perangkat pembelajaran yang telah disusun yang dilaksanakan di SMK Katolik Mater Amabilis Surabaya dan diperoleh dari kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran untuk aspek pada setiap pertemuan minimal baik. Aktivitas selama proses pembelajaran pada setiap pertemuan tergolong dalam kategori efektif. Respon siswa baik terhadap perangkat pembelajaran dan kegiatan pembelajaran kontekstual termasuk dalam kategori positif ≥ 80 %. Analisis hasil tes hasil belajar menunjukkan bahwa siswa telah mencapai ketuntasan belajar secara klasikal ≥ 70 %. dengan KKM 70.
KEPRAKTISAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN REAL WORLD PROBLEM SOLVING DALAM PEMBELAJARAN FISIKA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS Maria Yuliana Kua
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkapkan (1) praktis tidaknya penerapan model pembelajaran real world problem solving dalam pembelajaran fisika; (2) tingkat kepraktisan model real world problem solving dalam penerapannya pada proses pembelajaran fisika. Penelitian ini menggunakan 6 langkah pada model pembelajaran problem solving dengan real world problem sebagi alternatif pemecahan masalah. Uji coba dilaksanakan pada kelas X materi suhu dan kalor. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling sehingga diperoleh satu kelas eksperimen yang terdiri dari 34 siswa.Pada saat pembelajaran berlangsung, dilakukan observasi keterlaksanaan setiap fase model pembelajaranreal world problem solving. Berdasarkan hasil implementasi model pembelajaran dapat diketahui bahwa (1) real world problem solvingpraktis diterapkan dalam pembelajaran fisika (2) real world problem solvingmemiliki tingkat kepraktisan yang sangat baik dalam penerapannya pada proses pembelajaran fisika di SMA.
REHABILITASI DAN REVITALISASI KOMPETENSI PENDIDIK SENI PADA SEKOLAH UMUM DI INDONESIA Florentianus Dopo
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Pendidikan seni di Indonesia dalam konteks sekolah umum (SD, SMP, SMA) masih menyisakan persoalan yang belum terselesaikan dengan baik. Pergantian kurikulum yang disertai dengan perubahan nama mata pelajaran pendidikan seni untuk tingkat sekolah dasar dan menengah selalu saja menimbulkan persoalan baru. Persoalan klasik yang belum terselesaikan dengan baik berkaitan dengan kompetensi pendidik seni. Banyak satuan pendidikan dasar dan menengah yang masih mempekerjakan guru yang bukan berlatarbelakang pendidikan seni untuk mengajar mata pelajaran seni.Keadaan seperti ini jelas mempengaruhi implementasi pada pembelajaran di sekolah. Kekeliruan ini disebabkan karena kurangnya pemahaman pimpinan tingkat satuan pendidikan atau pihak lain yang terkait tentang pentingnya pendidikan seni dan kontribusinya terhadap pendidikan secara keseluruhan. Banyak hasil penelitian membuktikan bahwa pendidikan seni memiliki manfaat yang sangat besar bagi pendidikan manusia secara utuh termasuk pendidikan karakter, sehingga perekrutan guru seni harus memiliki latar belakang pendidikan seni, bukan yang lain. Tulisan ini akan memaparkan tentang pentingnya rehabilitasi dan revitalisasi kompetensi guru pendidik seni, termasuk pentingya koordinasi yang baik antara lembaga pendidikan tinggi sebagai penyedia calon tenaga pendidik dengan perumus kurikulum pendidikan seni, sehingga calon tenaga pendidik seni yang dihasilkan dapat bekerja sesuai dengan kompetensinya. Misalnya, perlu dirumuskan ulang isi mata pelajaran seni budaya mengingat hampir semua calon tenaga pendidik seni sudah tidak memiliki kompetensi pada semua cabang seni (musik, tari, drama dan rupa) karena sudah terjadi pemisahan jurusan seni pada hampir seluruh pendidikan tinggi.Untuk meningkatkan peran pendidikan seni dalam konteks pendidikan umum maka perlu ada rehabilitasi dan revitalisasi kompetensi pendidik seni.
EVALUASI PROGRAM PEMBINAAN PRESTASI CABANG OLAHRAGA TINJU PADA PUSAT PEMBINAAN DAN LATIHAN OLAHRAGA PELAJAR (PPLP) PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR Bernabas Wani
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Peneltian ini bertujuan untuk 1) mengevaluasi antecendent program pembinaan prestasi cabang olahraga tinju di PPLP NTT yang meliputi ketersediaan sarana dan prasarana, sistem penerimaan atlet, sistem penerimaan pelatih, dan pembiayaan, 2) mengevaluasi transaction program pembinaan prestasi cabang olahraga tinju di PPLP NTT yang meliputi program pembinaan diantaranya pelaksanaan program latihan,konsumsi, dan belajar,promosi dan degradasi, transportasi, ketenangan dan koordinasi, 3) mengevaluasi outcomes/ keberhasilan program pembinaan prestasi cabang olahraga tinju di PPLP NTT. Penelitian ini adalah penelitian evaluasi program dengan menggunakan metode penelitian Kualitatif, model pendekatan yang digunakan adalah evaluasi Countenance model, sumber data penelitian ini adalah pengurus, pelatih, dan atlet cabang olahraga tinju di PPLP NTT. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi data.Hasil dari penelitian ini ialah 1) antecendents yang meliputi Seleksi atlet dan pelatih tinju di PPLP NTT baik karena diseleksi berdasarkan syarat dan ketentuan yang berlaku oleh pengprov, Sarana dan prasarana, dan sumber dana baik karena sumber dana berasal dari Kemenpora dan ditopang oleh Pengprov 2) Transaction yang meliputi Pelaksanaan program latihan cabang olahraga tinju di PPLP NTT baik karena berjalan sesuai program latihan yang terjadwal. 3) Outcome, prestasi atlet atlet tinju di PPLP NTT kurang dan menurun. Kesimpulannya bahwa dilihat dari aspek Antecedent, Transaction dan Outcomesprestasi dari cabang olahraga tinju mengalami penurunan prestasi
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATERI PERSEGI PANJANG DAN PERSEGI KELAS VII SMP Maria Carmelita Tali Wangge
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 5 No 1 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.272 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) Menghasilkan perangkat pembelajaran dengan pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik yang baik pada materi persegipanjang dan persegi, (2) Mendeskripsikan keefektifan Pembelajaran Matematika Realistik pada materi persegipanjang dan persegi, dan (3) Membandingkan hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan Pembelajaran Matematika Realistik dengan hasil belajar siswa yang diajar dengan pembelajaran konvensional.Proses pengembangan perangkat pembelajaran menggunakan model 4-D modifikasi yang terdiri dari 4 langkah, yaitu: pendefenisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran (desseminate). Hasil pengembangan perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kerja Siswa (LKS), dan Tes Hasil Belajar (THB). Berdasarkan hasil analisis deskriptif pada proses pengembangan perangkat pembelajaran, diperoleh perangkat pembelajaran yang baik, yakni perangkat pembelajaran yang memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif.Berdasarkan hasil analisis statistik deskriptif pada penelitian eksperimen, diperoleh kesimpulan bahwa Pembelajaran Matematika Realistik efektif untuk mengajarkan materi persegipanjang dan persegi. Hal ini dapat dilihat dari 1) Kemampuan guru mengelola pembelajaran berkategori baik, 2) Aktivitas siswa dalam pembelajaran berkategori efektif, 3) Respon siswa terhadap pembelajaran berkategori positif, dan 4) Ketuntasan hasil belajar siswa secara klasikal tercapai, yakni 79,41% siswa memperoleh nilai minimal yang ditentukan (75).Berdasarkan hasil analisis statistik inferensial, disimpulkan bahwa hasil belajar siswa yang mengikuti Pembelajaran matematika Realistik lebih baik dari hasil belajar siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional pada materi persegipanjang dan persegi.

Page 1 of 1 | Total Record : 10